Kelurahan Karangwaru Gelar Pemilihan ketua LPMK periode 2023 - 2028

               LPMK adalah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kalurahan , sebagai wadah yang dibentuk atas prakarsa masyarakat sebagai mitra pemerintah kelurahan dalam menampung dan mewujudkan aspirasi kebutuhan demokrasi masyarakat di bidang pembangunan . Lembaga tersebut dipilih dari perwakilan RT RW di kelurahan. sebelum pemilihan berlangsung masing-masing RW mengajukan perwakilan sebagai calon ketua LPMK. Masa jabatan Ketua LPMK adalah 5 tahun, dan pada hari Sabtu 11 Maret 2023 kemaren, telah di lakukan pemilihan Ketua LPMK di Kelurahan Karangwaru yang di adakan di aula SMA Muhamadiyah 1.

              Dalam acara tersebut di hadiri oleh Bapak Agus Antariksa sebagai ketua kemantren Tegalrejo, Bapak lurah Karangwaru, Pengurus LPMK, Perwakilan RT RW dan Perwakilan Lembaga sosial. Sebelum pemilhan di mulai ketua LPMK memaparkan hasil kegiatan dan kendala  selama beliau menjabat 5 tahun belakangan ini.

          Ada 5 calon ketua yang akan di pilih, Bpk. Agustinus Suseno, SE , Bpk. Kornelius Herman Setiawan, Bpk. Subandono, S.Pd, Bpk. H.Sugito, Bsc, Bpk. Suyoto .sebelum itu calon ketua akan diberikan waktu untuk memeparkan visi dan misi untuk program LMPK kedepannya. Hasil akhirnya keluar sebagai pemenang adalah Bpk .Subandono, Spd yang merupakan Ketua LPMK sebelumnya dengan perolehan 32 dari total pemilih 72 suara.

            adapun warga yang mengatakan "semua calon adalah yang terbaik, kalau bisa semua di jadikan ketua tapi itu tidak mungkin, maka dari itu sebagai yang tidak terplih dimohon untuk tetap mensuport LPMK dan legowo menerima ". dan semoga kedepanya akan lebih berkembang untuk program visi misi LPMK. 

Dan Terima kasih untuk semua pihak yang ikut membantu mensukseskan acara tersebut. Semoga Kelurahan Karangwaru semakin solid dan jaya.